Paduan Membuat Komputer Gaming Rakitan

Tips Memilih Video Card Terbaik untuk Komputer Gaming

Memilih kartu grafis yang tepat untuk komputer gaming bisa jadi akan membuat anda merasa kebingungan terutama jika anda bukan seorang tech geek. Ada begitu banyak kartu grafis yang berbeda di luar sana dan semuanya dengan spesifikasi yang berbeda, fitur yang berbeda, dan nama-nama model yang sulit untuk dipahami sebenarnya mana sih video card atau kartu grafis yang cocok dan terbaik untuk komputer gaming yang anda buat dan rakit.

Artikel berjudul tips memilih video card terbaik untuk komputer gaming ini sebenarnya bertujuan untuk menyederhanakan proses pengambilan keputusan bagi anda yang akan membeli video card dan hal-hal iniakan mencakup berbagai faktor yang harus diingat ketika memilih kartu grafis untuk PC gaming anda.

Tips Memilih Video Card Terbaik untuk Komputer Gaming

Sebuah kartu grafis yang baik akan membuat pengalaman gaming yang lebih baik, dan itu merupakan komponen yang paling penting dalam membangun sebuah komputer gaming. Hal ini juga memiliki pengaruh langsung dan besar pada kinerja komputer gaming anda secara keseluruhan terutama pada bagian grafis game yang anda mainkan. Jadi video card seperti apa yang harus anda beli? Buikdpc games menyarankan anda untuk membeli video grafis yang terbaik yang anda mampu beli, karena jika anda memilih video card terbaik, anda tidak perlu khawatir jika spesifikasi game meningkat setiap tahunnya sehingga anda tidak perlu membeli video card terus menerus.

AMD vs NVIDIA


Terdapat dua perusahaan yang mendominasi dunia video card, AMD (sebelumnya ATI, tapi AMD membeli saham ATI) dan nVidia. Mereka membuat chip kartu grafis terbaik untuk pengalaman bermain game yang lebih baik. AMD memiliki produk berseri Radeon, sementara nVidia memiliki produk berseri GeForce.

Meskipun AMD dan nVidia membuat teknologi kartu grafis terbaru dan terbaik, namun kedua perusahaan ini tidak selalu menjual produk mereka sendiri. Mereka terkadang menjual lisensi chip kartu grafis untuk perusahaan seperti EVGA, Sapphire, dan ASUS (hanya beberapa nama perusahaan populer) yang kemudian menjual varian mereka sendiri.

Jadi mana yang lebih baik antara AMD dan nVidia? Tidak ada jawaban konkret dan anda perlu tau jika pasar kartu grafis terus berubah. Keduanya merupakan perusahaan besar dan menghasilkan kartu grafis yang sangat baik, sehingga masalah membandingkan kartu grafis sebaiknya dari sisi individu produk yang mereka buat terutama di bagian harga dan fiturnya serta kesesuaian dengan apa yang anda butuhkan.

Fitur yang Harus Dipertimbangkan Saat Memilih Video Card


Video card memiliki sejumlah fitur, pilihan, serta koneksi yang berbeda. Di sini buildpcgames akan menjelaskan beberapa faktor utama yang perlu anda pertimbangkan ketika memilih kartu grafis untuk komputer gaming.

Video Memory: Sebenarnya, secara umum semakin banyak jumlah RAM video, maka akan semaik baik pula pengalaman gaming yang akan anda rasakan. Jumlah RAM ini juga bergantung dengan settingan game yang anda mainkan meliputi kualitas grafis game, pengaktifan atau tidaknya AA (Anti Aliasing), dan juga screen resolution yang digunakan. Buildpcgames akan memberikan rekomendasi menggunakan minimal video card dengan RAM sebesar 2GB dan sebenarnya itu sangat minim sekali sehingga game harus anda seting dengan kualitas medium hingga low. Untuk lebih baiknya, gunakanlah RAM sebesar 4GB ataupun lebih jikaaAnda ingin bermain game dengan sempurna pada pengaturan visual tertinggi ataupun resolusi yang besar.

Dukungan DirectX terbaru: Anda pasti akan ingin memastikan kartu grafis anda mendukung teknologi DirectX terbaru untuk dapat menikmati fitur game yang ditawarkan oleh pengembang game. Namun sebenarnya, kebanyakan kartu grafis yang beredar di pasaran sudah mendukung DirectX, tetapi apasalahnya untuk memastikannya sebelum anda memutuskan membeli video card tersebut.

SLI dan CrossFire: Meskipun tidak diperlukan, teknologi SLI NVIDIA dan CrossFire darii ATI memungkinkan anda untuk memasang dua video card sekaligus. Jadi jika ini adalah sesuatu yang anda mungkin ingin lakukan untuk kedepannya, pastikan kartu grafis dan motherboard yang anda miliki akan mendukung hal ini.

DVI: Ini adalah output definisi tinggi digunakan dengan monitor yang lebih baru dan beberapa TV terkini. Menghubungkan ke monitor melalui DVI menawarkan kualitas gambar yang lebih baik daripada koneksi VGA standar. Jika anda ingin mengambil keuntungan kualitas grafis dari DVI, belilah kartu grafis dan monitor yang mendukung hal itu.

Koneksi HDMI: HDMI adalah koneksi default pada HDTV baru, pemutar Blu-ray, Apple TV, dan banyak komputer baru serta kartu grafis termasuk berbagai perangkat video lainnya. Jika anda perlu untuk menghubungkan komputer anda ke TV melalui HDMI, maka video card anda harus memiliki fitur ini.

Dukungan Dual Monitor: Jika anda ingin membagi output video di dua monitor, anda akan membutuhkan dukungan dual monitor pada kartu grafis yang anda miliki. Fitur ini berguna untuk pengembang, insinyur, desainer, dan multi-taskers yang ingin melihat banyak jendela yang berbeda pada desktop mereka secara bersamaan dan sekaligus.

Daya Penggunaan: Semakin kuat kartu grafis maka semakin besar daya yang akan dibutuhkan sehingga anda harusmemastikan power supply komputer gaming anda akan cukup baik untuk menangani segala daya yang harus dipenuhi.

Ukuran: Ukuran kartu grafis juga memungkinkan untuk menjadi sebuah masalah, terutama jika kartu grafis anda memiliki ukuran yang sangat besar. Pastikan casing komputer anda cocok dan cukuo untuk memuat kartu grafis yang akan anda beli.

Video Tips dan Paduan tentang RAM


Kesimpulan dari Tips Memilih Video Card Terbaik untuk PC Gaming


Ada beberapa hal yang bisa ambil sebagai sebuah kesimpulan dari tips ini. Pilihlah video grafis yang sesuai dan tepat untuk komputer gaming yang anda miliki. Sebelum membeli, selalu perhatikan dan pertimbangkan hal-hal yang terdapat di dalam video card yang anda beli sepert SLI dan CrossFire, HDMI connection dan juga dual monitor support. Untuk merk antara AMD dan nVidia, keduanya memiliki kualitas yang bagus, jadi bandingkan saja fiturnya secara individu dari produk yang mereka produksi dan sekali lagi, pilih sesuai dengan yang anda butuhkan. Untuk harga, mungkin nVidia lebih murah, namun jarak harganya tidak begitu besar dengan AMD. Sekarang, pilihan ada di tangan anda.

Share :

Facebook Twitter Google+
Back To Top